Arca Nandi di Pedalangan Banyumanik |
Jumat, 28 Februari 2020. Kadang teman atau sahabat datang silih berganti, semua itu tergantung niat, namun sahabat yang baik tentu tak berpikir harus datang ataupun pergi.. sahabat sampai kapanpun tetap sahabat.
foto diawal-awal persahabatan watu saya dan max trist |
Lek Trist, atau yang saya kenal di awal 2012 dengan nama Max Trist di medsosnya. Rekan pertama yang kopdar dan kemudian blusukan bareng. Seingat saya, beliau jauh-jauh dari Tembalang ke Ambarawa tempat kerja saya kemudian minta dianter ke beberapa situs. Yang paling berkesan situs terakhir hari itu, beliau saya tinggal karena durasi memaksa saya pulang dulu. Agak keterlaluan memang, padahal situs Kalitaman Bergas, adalah sebuah bukit ditengah alas….
banyu klopo dan legenda teh O |
Buktinya dilain hari saat saya gantian minta antar area tembalang beliau dengan senang hati menemani. Dan sudah hampir satu dasa warsa tapi persahabatan karena situs tetap terjalin, Lek Trist ini juga yang selalu saya sambangi ketika #kangeblusukan Walaupun tentu hanya ngobrol ngalor ngidul plus minum suguhan khas : banyu Klopo yang selalu beliau sediakan.
Spesial Jumat ini, selain nongkrong di Joksi Ungaran, kami juga janjian blusukan trio, bersama sahabat baru (tidak benar-benar baru sebenarnya… heheheh), setelah beberapa hari kemarin dapat kiriman gambar dari rekan, ada Arca Nandi yang cukup Besar berada di Rumah Warga di Banyumanik. Maturnuwun Mbak Erni, yang berbaik hati berkenan meluangkan waktunya disela-sela bimbingan skripsi. Setelah siap, apalagi menurut info mba Erni lokasi Situs ini dekat dengan Masjid, jadilah jam 11 kami langsung meluncur.
Tak butuh waktu lama, untuk sampai. Kurang dari 30 menit kami kemudian ketemu di seberang SPBU Sukun Banyumanik, segera kami mengekor Mba Erni. Beberapa kali keluar masuk gang, dan tak hapal kanan lalu belok kiri sampailah kami.
Spesial Jumat ini, selain nongkrong di Joksi Ungaran, kami juga janjian blusukan trio, bersama sahabat baru (tidak benar-benar baru sebenarnya… heheheh), setelah beberapa hari kemarin dapat kiriman gambar dari rekan, ada Arca Nandi yang cukup Besar berada di Rumah Warga di Banyumanik. Maturnuwun Mbak Erni, yang berbaik hati berkenan meluangkan waktunya disela-sela bimbingan skripsi. Setelah siap, apalagi menurut info mba Erni lokasi Situs ini dekat dengan Masjid, jadilah jam 11 kami langsung meluncur.
Tak butuh waktu lama, untuk sampai. Kurang dari 30 menit kami kemudian ketemu di seberang SPBU Sukun Banyumanik, segera kami mengekor Mba Erni. Beberapa kali keluar masuk gang, dan tak hapal kanan lalu belok kiri sampailah kami.
Nandi berada di salah satu rumah bagian depan (Teras depan), nampaknya garasi yang juga disulap menjadi fungsi lain. Dari bentuk rumah, nampaknya empunya juga suka sejarah masa lampau/ sekedar gaya rumah yang etnik bin unik. (Mohon maaf tak secara detail informasi lokasi, selain lupa Mba Erni juga baru tahap melaporkan ke tim regnas)
Nandi sebelumnya tertimbun di dalam tanah di area lahan kosong sekitar tahun 80'an. Dulu daerah ini dikenal dengan nama Perumnas Banyumanik.
Warga menemukannya tidak sengaja saat menggali tanah untuk ditanami pepohonan. Kemudian diletakkan di teras rumah warga yang bernama pak Heri (--sampai saat ini masih aman damai--lestari). Arca berbentuk Sapi (Nandi) bernilai sejarah tinggi di jamannya sehingga harus di jaga dan dilestarikan", jelas Bapak Heri ketika Mba Erni menyambangi.
Semoga kedepan semakin mulia Arca Nandi ini!
Arca Nandi di Pedalangan Banyumanik |
Arca Nandi di Pedalangan Banyumanik |
Warga menemukannya tidak sengaja saat menggali tanah untuk ditanami pepohonan. Kemudian diletakkan di teras rumah warga yang bernama pak Heri (--sampai saat ini masih aman damai--lestari). Arca berbentuk Sapi (Nandi) bernilai sejarah tinggi di jamannya sehingga harus di jaga dan dilestarikan", jelas Bapak Heri ketika Mba Erni menyambangi.
Semoga kedepan semakin mulia Arca Nandi ini!
Berukuran cukup besar namun sayangnya sudah tanpa kepala arca.
Konon saat ditemukan (tak jauh dari rumah Bapak Heri), sudah tanpa kepala. Bagian belakang Arca Nandi,
Arca Nandi di Pedalangan Banyumanik |
Keberadaan Arca Nandi di Pedalangan Banyumanik ini, menambah bukti peradaban, daerah yang cukup dekat dengan beberapa situs seperti Sumur Kuno di Sumurboto, Yoni di Kenteng Sumurboto Tembalang.
Maturnuwun Mba Erni dan Max Trist ….
Maturnuwun Mba Erni dan Max Trist ….
Sampai ketemu di penelusuran selanjutnya, bersambung ke Situs Watu Lumpang Pedalangan
#hobikublusukan
#hobikublusukan