Watu Lumpang Asinan, Bawen |
Kamis, 22 Oktober 2017. Bonus guide dari Pak Nanang Klisdiarto, rencana
awal hanya 2 destinasi saja, yakni Situs Kemloko dan Situs Larangan, keduanya di
desa Soborejo Pringsurat Temanggung.
Kami kemudian balik menuju Ambarawa, melalui Jalur Lingkar
Ambarawa, tepat di jembatan Tambakboyo langsung ambil kiri menuju arah Desa
Asinan Bawen
Situs Watu Lumpang yang kami tuju ada didepan rumah warga,
Ibu Ngatinah. Berada di teras rumah, kondisi watu lumpang masih baik, hanya
terlihat retakan dan sedikit rompal di salah satu sisi luar Watu Lumpang
tersebut.
"Lumpang ini berasal dari Kopen", jelas Pak Nanang
seperti yang Ibu Khatimah sampaikan saat penelusuran sebelum bersama kami. "Dibawa
oleh suami beliau dengan tujuan ingin merawatnya", tambah Pak Nanang.
Semoga generasi penerus beliau meneruskan tongkat estafet
maksud mulia tersebut.
Bagaimana tidak, harapan kami atas nasib lumpang ini semoga
tetap lestari. Dari begitu panjangnya sejarah masa lampau dari Waktu lumpang
ini layak untuk menjadi ciri khas Asinan, karena di area tak jauh, dulu pernah
juga ditemukan watu lumpang di persawahan disebelah desa ini (baca link situs: Situs Tambakboyo )
Yang bisa juga menjadi bahan kajian atas fakta temuan Waktu Lumpang
yang banyak di temukan sekitar Ambarawa : situs baran #1 ; situs Arca Baran ; Situs baran #2;Situs Kupang; Situs Watu Lumpang Pojoksari;Situs Kalipawon;Situs Kaliputih;Yoni Situs Kerep;
Penampang Atas Watu Lumpang Asinan, Bawen |
Karena banyak dugaan atas fungsi Watu Lumpang masa Lalu, bila
berciri khas ada inkripsi atau tulisan dan atau angka menjadi penanda anugrah tag sima atau tanah
perdikan. Kemudian bisa juga dipakai untuk ritual persembahan dewi sri saat
permulaan masa tanam/ panen, atau untuk menumbuk sesajen, Fungsi yang paling
umum ya digunakan untuk menumpuk bahan makanan.
Apapun fungsi dan kegunaan dimasa lalu itu, harus tetap
dilestarikan, karena Waktu Lumpang ini adalah jejak sejarah. Close up Watu Lumpang ;
Watu Lumpang Asinan, Bawen |
Video Amatir (SUBSCRIBE YA DI CHANEL )
Pose Lengkap, plus warga.
Watu Lumpang Asinan, Bawen |
SALAM PECINTA SITUS DAN WATU CANDI
Watu Lumpang Asinan, Bawen |
#takperlutenar
Tidak ada komentar:
Posting Komentar